Dalam rangka menciptakan suasana kondusif terkait Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), Polres Bojonegoro menggelar acara “Safari Sholat Shubuh” dibeberapa Masjid wilayah Kota Bojonegoro.

Diadakannya Safari Sholat Shubuh seperti ini bertujuan agar masyarakat bisa melaksanakan ibadah dengan nyaman, sebagai ajang silaturakhim, bisa bertatap muka dan berkomunikasi secara langsung serta bertukar informasi kepada masyarakat.

Hal tersebut dikatakan Kabagops Polres Bojonegoro Kompol Teguh Santoso seusai sholat shubuh di Masjid Baitul Muttaqien Kompleks Kantor Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kelurahan Klangon, Kabupaten Bojonegoro. Rabu (06/06/2018).

Kabagops menambahkan, Kepolisian mengajak kepada seluruh jamaah agar selalu bersyukur kepada Allah SWT atas limpahan nikmat yang telah diberikan, sehingga bisa melaksanakan sholat shubuh berjamaah.

“Alhamdulillah kita bisa melaksanakan sholat shubuh dan bersilaturrokhim dengan jamaah di Masjid ini. Padahal jamaah juga baru saja melaksanakan Iktikaf sampai dini hari. Harapan saya agar jamaah bisa berbondong-bondong untuk menunaikan sholat shubuh setiap hari di Masjid.” harap Kabagops.

Lebih lanjut, Jelas Kompol Teguh, pihak Kepolisian juga menyampaikan pesan Kamtibmas dan mengajak kepada seluruh jamaah agar selalu menjaga keamanan lingkungan masing-masing.

“Sebab dibulan puasa seperti ini rawan terjadi tindakan pencurian. Biasanya para pelaku pencurian beraksi ketika masyarakat sedang melaksanakan sholat tarawih dan sholat shubuh seperti ini. Rumah keadaan kosong karena ditinggal beribadah. Ini yang patut kita waspadai.” himbau Kompol Teguh.

Kepolisian juga menitip pesan kepada jamaah agar senantiasa menciptakan situasi damai dan mengharapkan agar jamaah tidak golput dalam pemilihan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro tahun 2018 dan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2018.

“Semoga melalui kegiatan ini semakin mendekatkan Polres Bojonegoro dengan masyarakat,” harap Kabagops yang disampaikan kepada ldiibojonegoro.com.

Polres Bojonegoro sendiri telah membentuk 7 team Safari Sholat Shubuh. Setiap team terdiri 5 anggota dan dibagi dibeberapa Masjid yang ada di dalam Kota Bojonegoro. Kegiatan Safari Sholat Shubuh oleh Polres dilaksanakan sampai akhir bulan puasa.

2+

Users who have LIKED this post:

  • avatar

One thought on “Himbau Kamtibmas, Polres Bojonegoro Gelar Safari Sholat Shubuh

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *